Selasa, 18 November 2008

liputan jurnalism

Oleh : Drs. Haryono, S.ST.
d/a
SMK Negeri 2 Bogor
Jl. Pangeran Sogiri No. 404 Tanah Baru Ciluar Bogor Utara.
No. HP. 08159908225
==============================================================

MENGASAH SKILL SISWA AGAR LEBIH KREATIF

Acara Workshop Citizen Journalism bagi pelajar tingkat SMA/Sederajat di SMK Negeri 3 Bogor yang dilaksanakan sejak 11-12 Nopember 2008 sudah dipenghujung waktu. Penugasan peliputan dan pembuatan berita sudah berlangsung. Kelompok pelajar sudah mempresentasikan hasil liputannya dengan PowerPoint-nya. Perwakilan siswa SMK Negeri 2 Bogor tidak membuat liputan berita, karena mereka sudah pernah mendapatkan tugas meliput berita sebagai tugas akhir kenaikan tingkat dari salah seorang guru pengajarnya.

Ada tiga contoh video hasil karya siswa SMK Negeri 2 Bogor berupa video yang ditunjukkan kepada ibu Mia Nurmiarani ( Marketing Communications dari media Pikiran Rakyat Bandung). Kata guru pembimbing siswa peserta pelatihan,” Bu Mia, nanti file-nya saya burning ke CD kemudian dikirim ke Ibu. Terlalu besar file-nya kalau di-copy pakai flash disk.” Pada saat itu Ibu Mia ingin mengcopy file video tersebut agar dipresentasikan.

Tugas akhir untuk kenaikan tingkat, setiap kelompok siswa tingkat X (sepuluh) Teknik Komputer dan Jaringan SMK Negeri 2 Bogor harus membuat karya yang monumental berupa liputan berita dalam bentuk video. Tugas ini kalau dijelaskan mempunyai multi tujuan, antara lain :
siswa dapat menjadi reporter berita dengan sarana kamera digital atau kamera handphone, bila menemukan suatu kejadian yang terabadikan sehingga dengan kreatifitasnya akan dapat menghasilkan materi apabila dapat dimunculkan dalam pemberitaan.
siswa dapat memfungsikan perangkat lunak komputer (software) editing video.
siswa dapat mengedit liputan berita yang berupa potongan-potongan video menjadi suatu hasil karya editing video dengan komentar-komentar berupa voice atau text.
siswa dapat membuat suatu iklan (Commersial Break) baik yang dikemas dalam suasana serius atau pun slengekan.
siswa dapat membuat video klip
dapat pula kelanjutan tugas ini menjadi suatu hobbi yang menghasilkan keuntungan berupa materi walaupun setiap siswa masih duduk di bangku sekolah.
siapa tahu kreatifitas para siswa akan bernasib seperti sutradara film Riri Reza, Nia Dinata, Hanung Bramantyo, dan lain-lain.

Untuk dapat menggali kreatifitas siswa dalam berkarya di bidang jurnalisme, ataupun membangkitkan hobbi siswa menggunakan kamera khususnya kamera handphone secara positif perlu suatu strategi.

Acara seperti ini perlu diadakan secara rutin, karena akan membekali setiap siswa dengan sesuatu hal yang positif. Di samping itu juga akan membuka peluang kerja sampingan sebagai reporter lepas atau bahkan siswa termotivasi untuk terjun ke dunia infotainmen dengan sepenuh hati.



Email : aryo_gendeng@yahoo.com
mbah_darmoo@yahoo.co.id

3 komentar:

Hari Irawan Azis mengatakan...

nama: hari irawan azis
kelas: XI-TI
sekolah: bina warga 1 bgr
blog: hariwacawtotti.blogspot.com

Hari Irawan Azis mengatakan...

nama: hari irawan azis
kelas: XI-TI
sekolah: bina warga 1 bgr
blog: hariwacawtotti.blogspot.com

wahyu ramdani (siinyo) mengatakan...

nama: wahyu
kelas: x-TIa
sekolah: bina warga 1 bgr
blog: sinyo-maniz.blogspot.com